Sumsel

Jelang Ramadhan, Polres Ogan Ilir Musnahkan Ratusan Botol Miras

×

Jelang Ramadhan, Polres Ogan Ilir Musnahkan Ratusan Botol Miras

Share this article

KORDANEWS – Ratusan botol minuman keras dimusnahkan di halaman Mapolres Ogan Ilir.

Kapolres Ogan Ilir AKBP Yusantiyo Sandhy, melalui Wakapolres Kompol Hardiman menerangkan, ratusan miras yang disita merupakan hasil operasi penyakit masyarakat (pekat) beberapa minggu terakhir.

“Miras ini hasil sitaan Polres Ogan Ilir dan Polsek jajaran kita,” kata Hardiman di sela giat pemusnahan miras, Jumat (1/4/2022).

Total sebanyak 622 botol miras disita dari toko dan warung remang-remang di sejumlah lokasi di Ogan Ilir.

Selain miras berbagai merek dan ukuran kemasan botol, petugas juga menyita 18 jerigen tuak.

Masing-masing jerigen berkapasitas 35 liter, sehingga total ada sekitar 600 liter tuak yang dimusnahkan.

“Tuak ini juga kami amankan dari para pedagang di pinggir jalan,” terang Hardiman.

Oleh polisi, para penjual miras didata dan diperingatkan agar tak lagi menjual minuman yang kerap menjadi biang kejahatan tersebut.

“Kalau masih menjual miras, maka kami tindak, proses hukum,” tegas Hardiman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *