KORDANEWS – hemoglobin (Hb atau Hgb) adalah protein dalam sel darah merah yang mengandung zat besi. Darah berwarna merah karena adanya kandungan protein hemoglobin ini.
Fungsi Hb adalah mengangkut oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh dan karbon dioksida kembali ke paru-paru untuk diembuskan.
Akibat kondisi tertentu, kadar hemoglobin bisa rendah atau tinggi pada tubuh seseorang. Kadar Hb yang tinggi terjadi bila jumlah hemoglobin dalam darah Anda berada di atas kisaran normal.
Adapun jumlah hemoglobin yang normal tergantung pada banyak faktor, termasuk usia dan jenis kelamin.
Melansir laman UCSF Health, berikut adalah kisaran kadar hemoglobin normal berdasarkan usia dan jenis kelaminnya.
Bayi yang baru lahir: 14-24 gm/dL (grams per deciliter).
Bayi: 9,5-13 gm/dL.
Pria dewasa: 13,8-17,2 gm/dL.
Wanita dewasa: 12,1-15,1 gm/dL.
Kadar Hb tinggi biasanya diketahui melalui pemeriksaan darah lengkap.
Artinya, komponen darah lainnya juga diukur saat pemeriksaan ini, termasuk jumlah sel darah merah, sel darah putih, dan trombosit.
Namun, meski hemoglobin bagian dari sel darah merah, hemoglobin yang tinggi tidak selalu sama dengan jumlah sel darah merah yang berlebih.
Setiap sel darah merah mungkin tidak memiliki jumlah protein hemoglobin yang sama.
Oleh karena itu, Anda bisa saja memiliki kelebihan hemoglobin ketika jumlah sel darah merah Anda berada dalam kisaran normal.
Meski begitu, pada beberapa kondisi, jumlah sel darah merah juga bisa beriringan dengan jumlah hemoglobinnya.
Apa saja penyebab Hb tinggi?
Kondisi hemoglobin tinggi biasanya terjadi ketika kadar oksigen dalam darah menurun pada jangka waktu lama. Pada kondisi ini, tubuh berusaha untuk segera memasok oksigen lewat Hb.
Adapun penyebab kadar Hb tinggi ini tidak selalu berisiko buruk untuk kesehatan. Namun, beberapa di antaranya bisa menjadi tanda dari kondisi medis serius.
Berikut adalah beberapa penyebab yang membuat kadar Hb Anda tinggi.
1. Dehidrasi
dehidrasi saat puasa
Bila selama ini Anda kurang minum, bisa jadi itulah penyebab kadar hemoglobin Anda meningkat.
Hal ini lantaran saat dehidrasi, volume plasma darah (bagian darah yang cair) akan menurun dan secara otomatis meningkatkan jumlah hemoglobin













