Health

Manfaat Buah Nanas bagi Kesehatan

×

Manfaat Buah Nanas bagi Kesehatan

Share this article

KORDANEWS – Untuk mendapatkan manfaat buah nanas, Anda bisa mengonsumsi nanas segar yang telah matang dan dikupas. Selain itu, Anda juga bisa menikmati buah ini dengan cara lain seperti mengolahnya menjadi jus nanas, puding nanas, atau salad buah.

Selain itu, buah nanas juga mengandung aneka nutrisi lain, seperti vitamin B, kolin, selenium, zinc, antioksidan, dan bromelain.

Manfaat Buah Nanas bagi Kesehatan
Karena mengandung beragam nutrisi penting, konsumsi buah nanas dapat membawa banyak manfaat untuk kesehatan. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:

1. Meningkatkan imunitas tubuh

Konsumsi 1 cangkir buah nanas segar atau sekitar 150 gram nanas sudah mampu mencukupi kebutuhan vitamin C harian. Vitamin C merupakan vitamin yang penting untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Dengan daya tahan tubuh yang kuat, tubuh Anda akan lebih kuat melawan virus dan bakteri penyebab infeksi, sehingga Anda akan lebih fit dan tidak mudah jatuh sakit.

Selain dengan megonsumsi nanas, Anda juga bisa mencukupi asupan vitamin C dengan mengonsumsi buah lain yang mengandung vitamin C tinggi, seperti cabai, jeruk, mangga, dan tomat.

2. Mengatasi gangguan pencernaan
Buah nanas juga baik dikonsumsi untuk mengatasi masalah pencernaan, seperti intoleransi makanan dan sembelit. Ini berkat kandungan serat, antioksidan, serta zat bromelain yang dapat membantu melancarkan proses pencernaan dan mencegah sembelit.

Bahkan tak hanya itu, penelitian juga mengungkap bahwa bromelain pada nanas dapat membantu meringankan peradangan usus akibat penyakit kolitis ulseratif.

3. Membantu menjaga kesehatan kulit dan tulang
Kandungan mangan, vitamin B, vitamin C, serta antioksidan pada nanas dapat berfungsi sebagai antioksidan yang mampu melindungi sel-sel kulit dari kerusakan, misalnya akibat paparan sinar UV.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *