Peristiwa

Dua Rumah Ludes Terbakar di Pemukiman Padat Palembang, Warga Sempat Nyaris Adu Jotos Saat Pemadaman

×

Dua Rumah Ludes Terbakar di Pemukiman Padat Palembang, Warga Sempat Nyaris Adu Jotos Saat Pemadaman

Share this article
Kordanews – Kebakaran hebat terjadi teri kawasan padat penduduk di Jalan Selamat Riyadi Lorong, Antik Kelurahan, 11 Ilir Kecamatan, Ilir Timur III Palembang. Dua rumah hangus dilalap si jago merah, sementara empat rumah lainya ikut terdampak atas kejadian tersebut. Pada Rabu dini hari (28/5/25).
Api yang berkobar hebat dengan cepat melalap bangun rumah yang sebagian besar terbuat dari kayu, kepanikan warga pun tak terelakkan. Bahkan, dalam proses pemadaman sempat terjadi ketegangan antara warga warga nyaris berujung baku hatam, sebelum akhirnya berhasip dilerai oleh warga lainnya.
Kapolsek Ilir Timur II Palembang Kompol M Ismail mengatakan, proses pemadaman berlangsung dramatis. Petugas pemadam kebakaran kesulitan menjangkau titik api karena sempitnya lorong permukiman dan banyaknya warga yang berkerumun menyaksikan kejadian.
“Meski begitu, berkat kerja keras tim Damkar Kota Palembang yang mengerahkan delapan unit mobil pemadam, api berhasil dijinakkan dalam waktu sekitar satu setengah jam,” katanya
Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), pihak kepolisian menduga kebakaran dipicu oleh korsleting listrik dari salah satu rumah.
“Setelah kami cek di lokasi, diduga kuat penyebab kebakaran adalah korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa, tapi kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.” pungkasnya. (Ndik)
Editor : Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *