Kordanews – Ribuan mahasiswa dari berbagai universitas di Kota Palembang, Sumatera Selatan, melakukan aksi demonstrasi dengan menerobos masuk ke halaman Gedung DPRD Provinsi Sumsel, Senin (1/9/2025).
Dalam aksinya, massa menyuarakan empat tuntutan utama yang dianggap penting bagi kepentingan rakyat dan perbaikan sistem hukum di Indonesia. Empat tuntutan tersebut antara lain:
1. Mendesak Presiden untuk mencopot Kapolri sekaligus melakukan reformasi menyeluruh terhadap institusi Polri.
2. Mendesak pengesahan Rancangan Undang-Undang (RUU) Perampasan Aset sebagai upaya pemberantasan korupsi.
3. Menghentikan proses pembahasan RUU KUHAP yang dinilai berpotensi melemahkan hak-hak masyarakat dalam proses hukum.













