KORDANEWS – Ratusan siswa SMA Negeri 1 Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir, hingga kini belum menerima program Makan Bergizi Gratis (MBG), meski telah delapan hari kembali mengikuti kegiatan belajar mengajar pascalibur semester ganjil 2025/2026.
Sejak sekolah dibuka pada 5 Januari 2026, MBG belum dibagikan akibat adanya perubahan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
Kepala SMAN 1 Tanjung Batu, Yarman, membenarkan kondisi tersebut dan menyebut dapur MBG yang baru belum beroperasi. Peralihan dari SPPG Tanjung Pinang 2 Taba ke SPPG Tanjung Baru Petai 2 membuat penyaluran MBG terhenti sementara.













