HeadlineKriminal

Waduh..Ibu Muda Ini Kedapatan Bawa Ribuan Butir Pil Ekstasi

×

Waduh..Ibu Muda Ini Kedapatan Bawa Ribuan Butir Pil Ekstasi

Share this article

KORDANEWS – Dua tersangka pengedar narkotika jenis ekstasi asal Provinsi Aceh berhasil di ciduk pihak Sat Narkoba Polres Banyuasin di Jalan Lintas Timur Palembeng – Betung KM 42, lantaran di duga membawa ribuan pil ektasi.

Kedua tersangka yaitu Dahri (33) wiraswasta warga GP ULRR Meuriah, Kecamatan Meurah Mulia, Kabupaten Aceh Timur dan Inurani (34) ibu rumah tangga, warga Desa Krueng, Kecamatan Rantau Panjang, Kabupaten Aceh Timur. Di tangkap Jumat lalu (16/2) di dalam mobil Bus Antar Lintas Provinsi PO Pelangi. Saat tengah melintas di Jalan Lintas Timur Palembang -Jambi KM 42, Kelurahan Kayuara, Kecamatan Banyuasin III, depan gerbang Komplek Perkantoran Pemkab Banyuasin.

Pihak kepolisian Polres Banyuasin, dari jajaran Sat Narkoba, Sat Lantas Sat Retserse Polres Banyuasin. Langsung memberhentikan bus yang membawa dua orang tersangka, yang telah di curigai setelah mendapatkan informasi dari masyarakat. Ternyata setelah di geledah pihak kepolisian, di temukan dua buah tempat kue berisikan 2.700 butir pil yang di duga ektasi di dalamnya.

” Setelah kita selidiki ternyata Ribuan pil itu dibawa oleh kedua penumpang atas nama Dahri dan Inuraini warga aceh itu,” kata AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, Kapolres Banyuasin didampingi AKP Liswan Kasat Narkoba Polres Banyuasin, saat gelar tersangka di Mapolres Banyuasin, Rabu (21/2).

Setelah itu, Sat Narkoba Polres Banyuasin langsung melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan Z di Jalan Bukit Lama Kota Palembang, yang merupakan tersangka sebagai penerima ribuan pil ektasi itu.

Barang bukti berupa 6 paket besar berisikan 2.700 butir ektasi warna kuning kecoklatan berlogo apel, dua kotak kue dan tersangka telah di amankan dan akan di proses hukum lebih lanjut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *