Sport

Lawan Tim Malaysia SFC Pesta Gol Di Kandang

×

Lawan Tim Malaysia SFC Pesta Gol Di Kandang

Share this article

KORDANEWS – Pesta gol terjadi di laga friendmatch antara Sriwijaya FC (SFC) kontra tim asal Malaysia Felcra FC dengan skor besar 5-2 di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Kamis,(15/3) malam.

Lima gol Laskar Wong Kito dicetak oleh
Patrick Wanggai menit 44. Makan Konate menit ke 62, Bio Paulin menit 69, Manucher menit ke 75 dan Marchko Merauje 90+3.

Sementara dua gol Felcra FC di cetak oleh Anselmo Arruda Da Silva pada menit 55 dan menit 57.

Memasuki babak kedua,  SFC bermain lebih ngotot.  Tapi,  asyik menyerang Felcra FC berhasil memanfaatkan kelengahan pemain bertahan,  Selmo da Silva kembali menciptakan gol penyeimbang, skor 1-1.

Pemain Felcra FC mulai bangkit,  selang dua menit Da Silva kembali menciptakan gol dengan memanfaatkan umpan silang dari sayap kiri. Felcra memimpin 2-1.

“Saya sangat senang melihat tim bisa menekan lawan hingga 90 menit laga. Walaupun kita sempat kecolongan dua gol,”kata Pelatih SFC Rahmad Darmawan.

Sementara dua gol kecolongan disebut RD memang sangat sulit dielakan. Apa lagi Anselmo Arruda Da Silva dalam laga Felcra FC selama jedah kompetisi di Malaysia menang lima kali beruntung kesemuanya gol melalui sundulannya.

“Besok kita masih ada laga uji coba dengan mereka. Tapi hanya internal games menghadapi pemain lapis keduannya,”ucap RD.

Lalu Pelatih Felcra FC Tarcisio mengatakan, hasil akhir bukan tujuan kami. Karena ini kesempatan mereka mematangkan strategi. Pasalnya mereka sudah 15 hari libur jedah kompetisi.

“Di laga ini banyak sekali pelajaran buat kami. Semoga banyak yang didapat oleh pemain disini. SFC tim bagus dan berkualitas,”ujarnya.

Sekilas jalanya pertandingan SFC menurunkan skuad terbaiknya sejak menit awal, tapi di dalam starting eleven tak ada dua pemain inti Manuchekhr Dzhalilov dan senterbek Mahamamadou Ndiaye. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *