KORDANEWS – Sudah dengar dan nonton video klip dari lagu terbarunya Afgan berjudul “Love Again”?
Lewat musik dan video klip yang bernuansa 90-an, “Love Again” sukses bawa pendengar kilas balik ke musik era 90-an yang banyak dirindukan orang. Apalagi dalam video klip tersebut ada beberapa adegan legendaris khas 90-an yang ikonik.
Nah, enggak cuma video klip-nya yang bikin kilas balik, ternyata liriknya juga bisa bawa kilas balik ke hubungan masa lalumu dengan mantan!
Simak yuk, cerita Afgan di balik single terbarunya!
1. Diaransemen DJ Malaysia
Diaransemen oleh DJ asal Malaysia, Tatsuro Miller, “Love Again” menyajikan musik RnB funk ala 90-an yang asik banget. Meski sepintas lagu ini terdengar seperti lagu yang menyenangkan, tapi lirik lagu ini ternyata penuh makna spesial, lho.
“Lagu ini sebenernya lagu yang sedih, menceritakan tentang penantian seseorang. Lagu yang mungkin pernah dirasakan dan dialami oleh banyak orang, termasuk saya,” ungkap Afgan.
Namun, Afgan beranggapan kalau lagu yang sedih tidak melulu harus menggunakan aransemen yang sedih.













