HeadlinePeristiwa

Walikota Blitar Serahkan Diri ke KPK, Bupati Tulungagung Belum

×

Walikota Blitar Serahkan Diri ke KPK, Bupati Tulungagung Belum

Share this article

KORDANEWS – Walikota Blitar M Samanhudi Anwar telah menyerahkan diri ke KPK. Samanhudi kini tengah diperiksa.

“Walikota Blitar telah datang ke KPK dan saat ini sedang dalam pemeriksaan oleh penyidik KPK. Datang sekitar pukul 18.30 WIB. Kami hargai penyerahan diri tersebut,” kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Jumat (8/6/2018).

Sementara itu, Bupati Tulungagung Syahri Mulyo masih belum mengikuti iktikad baik Samanhudi untuk menyerahkan diri. KPK kembali mengultimatum Syahri untuk menyerahkan diri.

“Selain itu, untuk Bupati Tulungagung kami juga mendapat informasi partai sudah menghimbau agar yang bersangkutan menyerahkan diri. Sikap kooperatif ini tentu akan baik bagi yang bersangkutan dan akan memperlancar proses hukum,” tutur Febri.

Walau belum ditahan, Syahri Mulyo dan M Samanhudi Anwar telah ditetapkan KPK sebagai tersangka suap dalam kasus yang berbeda. Keduanya diimbau menyerahkan diri sejak Kamis (7/6) kemarin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *