Sport

Urus Tunangan Marco Izin Absen Lawan Madura

×

Urus Tunangan Marco Izin Absen Lawan Madura

Share this article

KORDANEWS – Meski sudah dipastikan tetap akan menjadi bagian dari skuad Sriwijaya FC di sisa musim ini, namun Laskar Wong Kito dipastikan tidak akan diperkuat oleh Marco Meraudje saat bertemu Madura United, Sabtu (11/8) di stadion H Agus Salim Padang.

Sempat menghilang dan dikabarkan akan berpindah klub di bursa transfer putaran kedua lalu, pemain asal Papua ini kembali memperkuat SFC saat menghadapi Persib Bandung (4/8) kemarin.

Bek kanan SFC ini disebut telah mengajukan izin untuk absen saat laga kontra Madura United dikarenakan mengurus proses pertunangannya.

“Marco memang izin pulang ke Papua karena sudah menjadwalkan sejak jauh hari pertunangannya, acaranya sendiri kebetulan berbarengan dengan hari pertandungan melawan Madura,” ujar pelatih SFC, Subangkit saat dihubungi Kamis (9/8) sore.

Saat melawan Persib, Marco sendiri nyaris tidak bisa dimainkan karena sempat dipermasalahkan oleh operator kompetisi. Beberapa jam sebelum kick off, Marco ternyata juga didaftarkan oleh klub lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *