KORDANEWS – Petugas Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) Palembang menggagalkan penyelundupan narkoba jenis ganja seberat 2 Kg.
Penemuan tersebut saat petugas Avsec bandara saat itu dilakukan pemerksaan X-tray Chargo, merasa curiga paket dengan kemasan kertas warna puti yang diduga ganja kering petugas pun langsung memisakan paket tersebut. pada Jumat (17/8).
Dari informasi yang dihimpun, diduga dua paket besar ganja akan dikirim dengan tujuan ke Bali melalui jasa pengiriman.
“Pengirim dua paket ganja tersebut merupakan orang Palembang dan akan dikirim ke dua orang yang berada di Bali. Pengirim dua paket ganja tersebut berinisial LGOS yang beralamatkan Jalan Segaran, Palembang.
Penerima paket ganja tersebut antara lain berinisial DO warga Perum Taman Beji Regency Blok B Banjar Bedha Tabanan, Bali.
Satu lagi direncanakan, akan dikirim ke IMRM warga yang beralamatkan di Jalan Sandat Banjar Uma Kapal Mengwi Kabupaten Badung, Bali.
Direncanakan kedua paket tersebut dikirim melalui jasa pengiriman yang akan di angkut dengan menggunakan salah satu maskapai penerbangan dan akan lepas landas sekitar pukul 13.25 dengan tujuan Jakarta.
Namun saat pemeriksaan X-tray Chargo yang dilakukan petugas Avsec Bandara Internasional SMB II Palembang curiga dengan dua paket ini.













