KORDANEWS – Badan Narkotika Nasional Provinsi Sumsel (BNN) melakukan
Razia yang di beberapa tempat hiburan malam dikota Palembang Kamis (11/10/2018) malam. Sedikitnya 17 orang berhasil diamankan karena urinenya
positif mengandung Methamphetamin dan Amphetamin.
“Tiga lokasi tempat hiburan malam yang kami lakukan razia. Yang pertama di diskotik Manssion semua pengunjungnya kami cek urine hasilnya negatif,
setelah itu pindah ke Cafe RD ternyata tutup. Lalu kami ke diskotik Dharma
Agung ada 17 orang yang urinenya positif mengandung narkoba. 11 orang pria
dan 6 wanita dua diantaranya anggota Polri,”kata Kepala BNNP Sumsel Brigjen
Pol Jhon Turman Panjaitan kepada wartawan dikantornya Jumat (12/10/2018).
Menurutnya, setiap kali dilakukan razia di diskotik Dharma Agung pengunjungnya selalu ada yang positif mengandung narkoba ini menandakan bahwa diskotek ini disinyalir menjadi sarang peredaran gelap narkoba.
“Dengan demikian diskotik ini kami beri catatan agar segera distop dan tidak boleh dibiarkan terus beroperasi,” tambahnya.
Untuk itu, selanjutnya BNNP Sumsel akan menyurati Walikota Palembang untuk memberikan rekomendasi agar Walikota Palembang dan dinas pariwisata untuk
menyegel dan mencabut operasional diskotek Dharma Agung.













