KORDANEWS – Pada tahun 2018 ini Palembang Icon genap 4 (empat) tahun hadir ditengah-tegah masyarakat dan berusaha memberikan yang terbaik bagi Sumatera Selatan, khususnya Kota Palembang.
Salah satu caranya dengan menggelar Tummy Month. Disini Tenant-tenant F&B Palembang Icon akan memberikan
penawaran special selama periode Tummy Month yang diantaranya Pizza Hut memberikan promo 1 beli 1 gratis 1 menu tertentu periode Senin-Jum’at pukul 14:00-17:00, Go Mango memberikan promo potongan Rp. 25.000,- disetiap hari
Kamis, Black Canyon Coffee memberikan promo diskon 50% menu tertentu.
“Kemudian Pempek Ekpress memberikan voucher Rp. 25.000,- untu setiap pembelanjaan Rp. 150.000,-.TheLittle Kenteen dan Uncle K memberikan promo free Lemon Tea dan snack untuk setiap melakukan pemesanan di kedua tenant tersebut, Eat Street memberikan promo diskon 20% di tentant tertentu, dari Liberia juga tak ketinggalan untuk memberikan promo setiap transaksi sebesar Rp. 250.000,- maka akan mendapatkan voucher sebesar Rp. 50.000,- promo lain dari Liberica yaitu Diskon 10% untuk staff meal di weekday dengan menunjukkan ID card, promo ini minimal 4 orang untuk setiap transaksinya,” kata Trulli Amelia selaku Asisten Marcomm Dept Head Palembang Icon.
Co Ing selaku General Manager Palembang Icon menambahkan, pengujung yang melakukan transaksi di tenant F&B Palemban Icon sebesar Rp. 250.000,- (maksimal penggabunga 2 struk), bisa langsung menukarkan struk belanjanya dengan hadiah langsung seperti Ovo Point dengan total hingga Rp. 6.000.000,- dan ratusan voucher tenant Palembang Icon.













