KORDANEWS – Manajemen Sriwijaya FC melakukan persiapan menuju gelaran babak 32 besar Piala Indonesia 2018. Menghadapi Keluarga USU Medan, mereka akan menggelar latihan perdana pada Kamis (24/1/2019) ini di Stadion Atletik Jakabaring.
Sekretaris Tim Sriwijaya FC Hendri Rizal Darmawan mengatakan, mereka menyiapkan 27 nama pemain yang akan mengikuti latihan perdana tersebut. Sekaligus, menjadi bayangan dari skuat inti yang akan diturunkan dalam laga nanti.
“Ada 27 pemain, kita lihat besok (Kamis) yang konfirmasi kedatangan. Paling banyak dari manajemen 22 orang yang didaftarkan akan ikut Piala Indonesia,” ucapnya Rabu (23/1/2019).
Komposisi skuatnya terdiri dari beberapa pemain Sriwijaya FC musim 2018 yang masih bertahan, eks-Sriwijaya FC U21, pemain yang pernah memperkuat Sumsel di gelaran PON 2016 Jabar lalu serta mantan pemain Sriwijaya FC beberapa musim belakang
Pemain tersebut akan bersiap melakukan latihan, untuk persiapan menghadapi babak 32 besar, berjumpa PS Keluarga USU Medan di Palembang, Rabu (30/1/2019) pukul 15.00 WIB dan Kamis (7/1/2019) di jam yang sama.
Meski bisa dibilang skuat darurat, namun Rizal mengatakan pihaknya serius dalam menghadapi turnamen tersebut. Dan juga, mereka optimis bisa merebut tiket 16 besar nanti.













