HeadlineKriminalNusantaraPeristiwa

Masyarakat Raja Empat digegerkan Penemuan Wanita Tanpa Busana Tewas di Pinggir Pantai

×

Masyarakat Raja Empat digegerkan Penemuan Wanita Tanpa Busana Tewas di Pinggir Pantai

Share this article

KORDANEWS — Masyarakat Raja Ampat, tepatnya di pulau wisata Pianemo digegerkan penemuan mayat perempuan tanpa busana di pinggiran pantai, Sabtu 2 Februari 2019 sekira pukul 16.00 WIT. Mayat tanpa identitas itu ditemukan warga setempat, Maikel Fakdwer.

Kasat Reskrim Polres Raja Ampat AKP Bernadus Okoka membenarkan adanya penemuan mayat wanita tanpa busana itu.

“Iya memang benar, telah ditemukan mayat berjenis kelamin perempuan di pantai Pianemo oleh masyarakat. Mayat tersebut tak memakai busana dan tanpa identitas,” ujar Okoka, di Waisai, Senin (4/2/2019), dilansir dari Okezone.

Dijelaskan Okoka, sesuai kronologi penemuan mayat tanpa busana tersebut, berawal pada Sabtu 2 Februari, warga kampung setempat bernama Miton Fakdawer dan Maikel Fakdawer yang usai melaut sedang membereskan peralatan pancingnya sekira pukul 16.00 Wit.

“Tapi, karena Maikel Fakdawer hendak buang air kecil, Maikel melangkah tak begitu jauh dari saudaranya. Ternyata yang bersangkutan melihat sebuah benda yang mirip seperti boneka tergeletak kurang lebih 1 meter di bibir pantai,” kata Okoka.

Merasa penasaran, Maikel mendekati benda tersebut, dan ternyata sesosok mayat perempuan yang tidak memakai busana alias bugil. Usai menemukan mayat tersebut, Maikel Fakdawer menyuruh saudaranya, Miton Fakdawer melaporkannya ke masyarakat yang saat itu sedang berjualan di atas jembatan Pianemo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *