KORDANEWS — Pemandangan tak sedap terlihat hampir setiap hari di trotoar jembatan Musi 4 Palembang. Disepanjang trotoar hingga badan jembatan anyar tersebut banyak berserakan sampah bekas makanan dan minuman masyarakat yang kerap nongkrong di sana, Rabu (6/2).
Selain itu, di beberapa titik tembok jembatan juga dipenuhi dengan aksi coretan alias vandalisme oleh oknum tak bertanggung jawab. Banyaknya sampah berserakan serta vandalisme itu membuat jembatan penghubung kawasan ulu dan ilir itu terkesan menjadi kumuh.
Menanggapi hal tersebut, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Jembatan Musi 4 Palembang, Suwarno mengklaim sampah disana selalu dibersihkan setiap siang dan sore hari. Akan tetapi untuk petugas kebersihan masih menjadi tanggung jawab dari pihak kontraktor yang membersihkan.
“Tiap sore atau siang kami bersihkan.
Kalau tidak setiap hari mungkin bisa lebih parah dari itu sampahnya,” jelas Suwarno.













