Politik

Kapolres Lahat : Tidak Perlu Gaduh dan Ribut, Tunggulah Hasil Pleno KPU

×

Kapolres Lahat : Tidak Perlu Gaduh dan Ribut, Tunggulah Hasil Pleno KPU

Share this article

KORADEWS — Untuk mengantisipasi kericuhan antara partai politik khususnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan Partai Bulan Bintang (PBB), Kapolres Pagaralam, AKBP Trisaksono, Sik, MSi, menghimbau untuk dapat menahan diri sambil menunggu hasil akhir dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Himbauan ini dikeluarkan pihaknya, dikarenakan terkait pengaduan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ke Bawaslu atas perolehan suara calegnya, Herli Yohanes akrab disapa John Buntak yang diduga terdapat selisih.

“Tidak perlu gaduh dan ribut, tunggulah hasil pleno KPU. Pleno KPU pasti dan terjamin, soal merasa sebagai pemenang tidak masalah untuk pastinya tunggu hasil pleno KPU, ”Ujarnya, saat di konfirmasi Kamis (25/4).

Selain itu dirinya mengungkapkan bahwa siapapun yang akan duduk di kursi dewan nantinya beharap tunggu hasil dari KPU, karena dalam hal ini pihaknya Polri hanya bertindak sebagai pengamanan.

“Silahkan saja kubu PKB dan PBB mengklaim sebagai pemenang namun pastinya tunggu hasil dari KPU, “tegasnya. (Jmil)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *