Headline

Emberkasi Asal Surabaya Menjadi Kloter CJH Pertama Tiba di Madinah

×

Emberkasi Asal Surabaya Menjadi Kloter CJH Pertama Tiba di Madinah

Share this article

KORDANEWS — Emberkasi Surabaya (SUB 1) menjadi jemaaah haji kloter pertama asal Indonesia yang telah tiba dengan selamat di Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdulaziz, Madinah, Sabtu (6/7)

 

 

Sekitar pukul 09.00 waktu setempat. Kloter yang berisikan 449 orang jemaah haji asal Magetan ini tiba lebih cepat dari jadwal semestinya yakni pukul 10.00 waktu Madinah.

 

 

Dengan kedatangan jemaah haji perdana asal Indonesia itu disambut oleh Duta Besar RI untuk Arab Saudi, Agus Maftuh, Kepala Daker Bandara Arsyad Hidayat, dan PPIH Arab Saudi lainnya.

 

 

Agus Maftuh mengucapkan selamat datang kepada jemaah haji. Dia bersama petugas haji adalah pelayan jemaah.

 

 

“Jangan sungkan untuk meminta bantuan karena kami adalah pelayanan panjenengan. Melayani jamaah haji adalah kehormatan untuk kami,” katanya.

 

 

Dari hasil pantauan tim Media Center Haji (MCH), proses kedatangan jemaah haji berlangsung cukup cepat karena jemaah tidak perlu menunggu koper bagasi. Usai upacara penyambutan, mereka langsung diarahkan ke paviliun untuk menunggu bus yang akan mengantarkan jemaah ke hotel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *