KORDANEWS – Bertempat di Desa Pagar Jati Kecamatan Kikim Selatan Kabupaten Lahat, tepatnya di Sawah Sungai Beringin, telah dilakukan panen raya padi bersama dan silaturahmi serta penyerahan bantuan alat-alat pertanian.
Dalam kesempatan tersebut dihadiri langsung, Bupati Lahat, Wakil Bupati Lahat, Dandim 0405 Lahat, Kapolres Lahat, Kajari Lahat, Asisten, Staf Ahli, Kabag, Ketua TP PKK Lahat, Ketua GOW, Camat Kikim Selatan, para Kepala Desa dan masyarakat Desa Pagar Jati.
Dalam sambutan Bupati Lahat, Cik Ujang, SH, mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan masyarakat terhadap Pemerintah Kabupaten Lahat.
“Kami berharap pembangunan di segala bidang pembangunan di segala bidang akan lebih sukses dan menujuh Lahat Bercahaya,”harapnya.
Lanjutnya komitmen Pemerintah Kabupaten Lahat untuk mempertahankan swasembada pangan menuju kedaulatan pangan begitu besar, bukan hanya untuk meningkatkan pruduksi, namun juga meningkatkan kesejateraan petani pemerintah, Kabupaten lahat kedepan akan lebih meningkatkan upayah tersebut dengan mengoptimalkan seluruh potensi sumberdaya petani yang ada.













