KORDANEWS – Setiap tahun, ribuan orang di seluruh dunia terdiagnosis mengalami kanker getah bening atau limfoma. Meskipun bisa disembuhkan, keberhasilannya tergantung pada jenis dan stadium penyakit. Cara terbaik yang dapat Anda lakukan selagi sehat adalah mencegah kanker getah bening dengan menghindari beragam faktor risikonya.
Tips mencegah kanker getah bening sejak dini
Kanker getah bening atau limfoma terjadi ketika jumlah limfosit dalam tubuh menjadi tidak terkendali. Limfosit adalah sejenis sel darah putih yang melindungi tubuh Anda dari infeksi. Saat jumlahnya tak terkendali, tubuh dapat mengalami beragam gejal.
Melansir American Cancer Society, tidak ada cara khusus yang bisa sepenuhnya melindungi Anda dari limfoma. Meski demikian, Anda dapat menurunkan risikonya dengan cara berikut:
1. Melindungi diri dari penyakit infeksi
ciri HIV dan AIDS pada wanita
Sejumlah penyakit infeksi bisa meningkatkan risiko kanker getah bening. Misalnya, infeksi HIV penyebab AIDS atau infeksi bakteri H. pylori pada lambung. Maka dari itu, untuk mencegah kanker getah bening, berarti Anda juga perlu melindungi diri dari infeksi tersebut.
Hindari perilaku berisiko yang dapat memicu infeksi HIV, seperti berhubungan seks dengan lebih dari satu pasangan atau menggunakan narkoba suntik. Guna mencegah infeksi H. pylori, jaga kebersihan diri Anda dan makanan yang Anda konsumsi.
2. Mengelola stres dengan baik
sedang stres
Stres berkepanjangan dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh. Sistem kekebalan tubuh yang lemah membuat Anda rentan terhadap berbagai penyakit, mulai dari penyakit akibat infeksi hingga kanker pada kelenjar getah bening.
Mengelola stres adalah langkah awal yang baik untuk mencegah kanker getah bening. Anda dapat memulainya dengan kiat-kiat sederhana, seperti:
-Cukup tidur
-Mempelajari dan menerapkan teknik relaksasi
-Meluangkan waktu untuk diri sendiri
-Mengelilingi diri dengan orang-orang yang suportif
-Konseling dengan tenaga kesehatan mental profesional bila diperlukan
3. Menjaga penyakit terkait sistem kekebalan tubuh tetap terkendali
Beberapa orang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah. Penyebabnya bisa berasal dari penyakit, pengobatan, dan sebagainya. Di sisi lain, ada pula orang yang mengalami penyakit autoimun sehingga sistem kekebalannya menyerang jaringan tubuh sendiri.











