KORDANEWS — Pasca pembunuhan terhadap Jenderal Qassem Soelaimani yang kemudian dibalas Iran dengan meluncurkan peluru kendali ke Pangkalan Amerika Serikat (AS) di Irak.
Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengatakan, bahwa perkembangan dunia saat ini cukup mengkhawatirkan.
“Indonesia sudah mengirim pesan ke semua pihak terkait untuk menahan diri agar eskalasi yang sedang terjadi tidak memburuk,” kata Menlu dalam laporannya pada acara Pembukaan Rapat Kerja Kepala Perwakilan Republik Indonesia, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (9/1) pagi.













