SosokSport

Guardiola Sebut Man City Lebih Hebat dari Liverpool, MU, Chelsea, dan Arsenal

×

Guardiola Sebut Man City Lebih Hebat dari Liverpool, MU, Chelsea, dan Arsenal

Share this article
Manchester City manager Pep Guardiola (right) with player Sergio Aguero after being substituted off during the Premier League match at Anfield, Liverpool. (Photo by Peter Byrne/PA Images via Getty Images)

Lebih Hebat?
Bagi Guardiola, keberhasilan Man City ini sudah menunjukkan konsistensi dan kerja keras mereka. Bahkan tim-tim terkuat dalam sejarah sepak bola Inggris tidak bisa menjaga dominasi domestik seperti Man City sekarang.

“Bahkan Liverpool terkuat di era 80-an tidak bisa melakukannya, Manchester United bersama Sir Alex Ferguson, atau Jose Mourinho [Chelsea], atau Arsene Wenger [Arsenal],” sambung Pep.

“Klub-klub itu luar biasa, tapi mereka tidak bisa meraih sembilan gelar juara beruntun, delapan di antaranya domestik.”

Sulit Diulangi
Memang Guardiola menghitung Community Shield yang merupakan duel sebelum musim benar-benar dimulai, tapi tetap saja pertandingan itu sulit karena mempertemukan dua tim terkuat musim sebelumnya dalam kondisi belum ideal.

“Saya kira luar biasa, meraih delapan trofi dari sembilan edisi terakhir. Dan bakal sulit bagi siapa pun untuk melakukannya lagi, tidak hanya kami, tapi lawan-lawan kami,” tutup Guardiola.

Editor : John.W

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *