Ia juga menghimbau seluruh Perangkat Daerah, untuk Program dan Kegiatannya harus satu muara, yaitu menurunkan angka kemiskinan Sumatera Selatan.
“Saya berharap, Visi Provinsi Sumatera Selatan 2018-2023 yaitu Sumatera Selatan Maju Untuk Semua, akan dapat kita capai melalui semangat Bersatu Sumsel Maju,” pungkasnya.
Sementara Kepala Bappeda Provinsi Sumsel Dr. Ir. H. Firmansyah, M. Sc dalam laporannya menambahkan, Pada tahun 2021 beberapa target Provinsi Sumsel yang perlu dicapai antara lain Pertumbuhan Ekonomi mencapai 5,7- 6,1 % yang merupakan hasil analisis Bank Indonesia dampak COVID-19, sebelumnya ditargetkan 6,1- 6,7% sesuai hasil kesepakatan Rapat Kortekrenbang Nasional Tahun 2020.
Untuk tingkat Kemiskinan turun menjadi 9,9 -10,78%, Tingkat Pengangguran terbuka menurunmenjadi 3,87%.
“Sedangkan Indeks Pembangunan manusia meningkat menjadi 71,75, dan Indeks Gini menurun menjadi 0,353,” tuturnya.
“Dalam rangka mencapai target tahun 2021 dengan program yang terintegrasi, Prioritas Daerah dijabarkan menjadi Program Prioritas Daerah dan Kegiatan Prioritas Daerah yang menjadi pedoman bagi perangkat daerah Provinsi Sumatera Selatan untuk menyusun program/kegiatan nomenklatur pada masing-masing perangkat daerah,” pungkasnya. (Ril)













