KORDANEWS – Pecinta film mengungkapkan rasa duka mereka atas meninggalnya Irrfan Khan pada Rabu (29/4/2020). Hanya beberapa saat setelah kabar meninggalnya Irrfan Khan dipublikasikan, warganet langsung mengirimkan ucapan belasungkawa via media sosial.
Amitabh Bachchan juga terpukul dengan kabar ini.
“Baru mendapat kabar meninggalnya Irfaan Khan.. ini adalah berita yang sangat menyedihkan. Sosok yang sangat berbakat, teman yang sangat baik, kontributor besar di Dunia Sinema.. meninggalkan kita terlalu cepat.. meninggalkan kehampaan yang luas..,” tuturnya di Twitter sambil memanjatkan doa untuk mendiang.
Priyanka Chopra
Priyanka Chopra, yang pernah bermain bersama Irrfan Khan dalam Chamku, juga mengungkapkan kenangannya tentang sang aktor.
“Karisma yang kau bawa dalam semua yang kamu lakukan, benar-benar magis. Bakatmu membentuk banyak hal di banyak tempat. Kamu menginspirasi kami. #IrrfanKhan kamu benar-benar akan dirindukan,” cuitnya.













