Dirinya menerangkan kelima pasien yang terkonfirmasi positif merupakan warga kecamatan muaraenim dan sudah di rawat di RS HM Rabbain, “Semuanya adalah warga Kecamatan Muaraenim, dan sekarang kelimanya sudah di rawat di RS HM Rabain,” terangnya.
“kita sampaikan disini Kepada seluruh masyarakat hari ini tim telah melakukan identifikasi kepada yang kontak langsung dengan beberapa yang ter konfirmasi positif, tadi ini sudah mulai kita identifikasi, besok juga kepada keluarga atau yang kotak langsung kepada kelima pasien yang terkonfirmasi positif” lanjutnya.
Dirinya juga mengatakan pemerintah akan mengambil langakah bila kedepan masih bertambah, “kita akan mengambil langkah-langkah apabila ke depan ada beberapa hasil swab yang masih ada 15 lagi ternyata masih banyak yang ter konfirmasi positif, tentunya ada beberapa langkah yang harus kita lakukan pertama di rumah sakit Rabain kita akan melakukan sterilisasi ruangan peralatan untuk memudahkan atau memutus rantai atau memperpendek memperlambat proses penularannya” pungkasnya.
Editor : Chandra













