Adalah Sertu Sujono anggota Satgas TMMD yang sehari-harinya bertugas di Koramil 07/Wirosari. Menjelang pembukaan TMMD disaat dirinya berada di lokasi TMMD, untuk ikut menyiapkan acara pembukaan TMMD, tanpa sengaja bertemu dengan saudaranya yang tinggal di desa sasaran TMMD.
”Lumayan, saat tugas di lokasi TMMD ternyata ada hikmah lain, yakni tersambungnya silaturahmi dengan saudara yang jarang ketemu. Cukup spesial pelaksanaan TMMD di Tambakselo bagi saya,” beber Sertu Sujono. (Pendim Purwodadi)













