KORDANEWS-Deputi Layanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (LPKPAN) dan Repormasi Birokrasi RI Diah Natalisa tinjau Mall Pelayanan Publik (MPP) Palembang, Sumatera Selatan.
Peninjauan tersebut didampingi Sekda Kota Palembang Ratu Dewa dan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palembang Akhmad Mustain. Bangunan luas 12 ribu meter persegi memuat berbagai macam layanan publik milik Kota Palembang yang terlengkap.
Hal ini dikatakan Diah Natalisa usai meninjau Mall Pelayanan Publik “Terkait peninjauan kali ini, ada evaluasi yang disampaikan, MPP Kota Palembang termasuk salah satu dari sekian puluh daerah yang sudah mempunyai pelayanan publik, yang diresmikan pak Menteri yang sudah jalan sudah banyak dan siap dibangun akan lebih banyak lagi dan kami ingin melihat update dan kondisi dari MPP disini kapan dan tepatnya untuk diresmikan, hari ini saya mendapat suppresh. Dari Minggu lalu sudah mau kesini, tapi baru terealisasi hari ini dan suppreshnya itu, ternyata ruang servisnya sudah semangkin luas karena banyak kolaborasi dan layananan semangkin cepat, semangkin baik dan mempermudah masyarakat mendapatkan pelayanan” ungkapnya Kamis (9/07)
Lebih lanjut dikatakannya, tadi saya lihat ada MoU MPP dengan Gojek, hal yang sangat luar biasa, mereka menjadi perantara kelancaran dari pada konsumen. Selain itu ada juga penandatangan dari teman-teman HIPMI dengan dukungan Bank Sumsel Babel yang sangat luar biasa.













