Nusantara

Anak-Anak pun Merasakan Keberadaan Satgas TMMD

×

Anak-Anak pun Merasakan Keberadaan Satgas TMMD

Share this article

KORDANEWS – Keberadaan anggota satgas TMMD reguler ke-109 kodim 0727 /Karanganyar di Desa Jatiwarno tidak hanya dirasakan oleh orang dewasa, bahkan anak-anak pun merasakan hal yang sama.

Hal itu terlihat saat Sertu Heryadi, anggota Satgas TMMD 109 ini sering bercengkrama dan bermain bersama anak-anak desa setempat.

Auliya (7), terlihat menikmati bermain bersama dengan Sertu Heryadi di depan rumah Bapak Suparno warga Dusun Gandu RT 11 RW 05 Desa Jatiwarno, Kecamatan Jatipuro Kabupaten Karanganyar.

“Saya senang, Pak Tentara orangnya lucu,”ungkapnya dengan senyum malu.

Sementara itu, Sertu Heryadi mengaku selalu menyempatkan waktunya di sela-sela kegiatan TMMD untuk mengajak anak-anak bermain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *