SportSumsel

Silahturahmi Sekaligus Sehat Bersama di Tengah Pandemi Covid-19

×

Silahturahmi Sekaligus Sehat Bersama di Tengah Pandemi Covid-19

Share this article
Para Pemain Klub Pusri Class Of 90 (Dok. Instagram Class Of 90)

KORDANEWS — Berolahraga kini membuat masyarakat tergugah demi menjalani pola hidup sehat di tengah covid-19.

Jenis olahraga banyak yang dilakukan beragama namun saat ini tengah menjadi tren yakni sepakbola.

Olahraga terpopuler di dunia ini semakin diminati warga mengisi waktu di masa pandemi. Selain dapat berolahraga bersama, para penghobinya sekaligus bisa bersilaturahmi bersama rekan-rekan lainnya.

Salah seorang pemain klub Pusri Class Of 90 yang berasal dari kota Palembang, Sumatera Selatan, Frengky Wahyudi, mengatakan dilihat dari sisi positifnya, wabah virus corona yang saat ini tengah menerpa membuat ia bersama rekan-rekannya bisa berkumpul kembali bermain sepakbola bareng.

Dimana para pemain yang merupakan jebolan PS Pusri ini sudah sekitar lima tahun lebih tidak bermain bersama.

“Kami terakhir main bersama itu tahun 2015, setelah itu semuanya sibuk masing-masing. Nah di masa pandemi ini kita gabung lagi main bola bareng,” ujarnya.

Karyawan swasta ini mengaku, meski stamina dan kualitas skil pemain satu sama lain sudah jauh menurun, namun bagi Laskar Amoniak terpenting adalah bisa bersilaturahmi sekaligus sehat bersama di masa pandemi ini.

Meski bermain sepakbola melibatkan banyak orang, namun ia bersama rekan-rekannya tetap menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *