Sriyono sendiri mengaku, disatu sisi bisa kumpul bersama dengan TNI juga merupakan keuntungan tersendiri, karena dia bisa mendapat pengalaman tentang dunia kemiliteran yang selama ini tidak diketahuinya.
”Terlibat dalam renovasi Mushola Al -Huda 2 sangat menyenangkan, selain bisa berbagi ilmu pertukangan, bagi saya sendiri bisa menambah wawasan tentang TNI. Lebih menyenangkan lagi ternyata bapak-bapak tentara orangnya ramah dan humoris,” beber Sriyono.













