“Mungkin itu satu hal yang tidak banyak kami lakukan baru-baru ini,” imbuhnya.
Ketajaman di lini serang itu berdampak pada seluruh tim. Sekarang Chelsea merasa sedang bagus-bagusnya, dan kondisi mental ini penting untuk menghadapi sisa musim beberapa pekan ke depan.
“Kami tahu kami punya banyak pemain berkualitas dalam tim ini. Ketika kami sedang mendapatkan momentum, kami menciptakan peluang dan kami bisa mencetak banyak gol,” lanjut Mount.
“Sebelumnya hal itu tidak terjadi tetapi sekarang sudah berjalan baik dan itu bagus bagi kami.”
“Sebagai tim kami merasa sangat kuat. Kami tahu apa yang bisa kami raih. Kami masih terlibat di tiga kompetisi jadi setiap pertandingan penting,” tutupnya.
Editor: John.W












