“Sang pemain tidak percaya pada proyek Leonardo. Jika dia tidak pergi di musim panas ini, ia akan pindah secara gratis musim depan. Dan di Doha [pemilik PSG] tak ingin mendengar itu,” lanjutnya.
“Jika Mbappe mengungkapkan keinginan untuk pergi ini, itu artinya dia harus mencari klub dan PSG harus mencari sosok pengganti. Tapi ya, kabarnya Mbappe enggan bertahan di PSG,” pungkasnya.
Kabar Baik buat Madrid?
Ini bisa menjadi kabar baik buat Real Madrid yang sudah mengidam-idamkan jasanya sejak lama. Mbappe diyakini mampu membuat lini depan Real Madrid tajam lagi seperti waktu masih diperkuat Cristiano Ronaldo.
Sayangnya, Real Madrid adalah salah satu klub papan atas Eropa yang mengalami krisis. Mereka harus menjual pemain terlebih dahulu untuk bisa berada di posisi yang kuat ketika menawar Mbappe.
Raphael Varane bisa menjadi solusi. Real Madrid mematok harga sang bek di angka 80 juta pounds. Namun sejauh ini, baru Manchester United yang melemparkan penawaran. Itupun jauh dari nominal yang diharapkan Los Merengues.
Editor : John.W













