Sumsel

Dihadapan Herman Deru, Ketum PB PBI Jerry Sambuaga Ingin Kejurnas Bowling Leanpuri Cup Jadi Agenda Tahunan 

×

Dihadapan Herman Deru, Ketum PB PBI Jerry Sambuaga Ingin Kejurnas Bowling Leanpuri Cup Jadi Agenda Tahunan 

Share this article

“Ini menjadi suatu kebangggaan dan kehormatan bagi kami sekeluarga bahwa nama Almarhumah Hj Percha Leanpuri menjadi simbol Kejurnas,” ungkapnya.

Herman Deru juga mengapresiasi Ketua PBI Sumsel, Hj Anita Noeringhati yang begitu luar biasa  semangatnya  dalam mensukseskan dua event sekaligus yang berjalan dengan sukses.

“Bu Anita hebat menyelenggarakan dua event yang mengkolaborasikan antara kreasi, prestasi dan ekonomi. Kita sama-sama doakan agar Ibu Anita terus bersemangat untuk terus memajukan olahraha Bowling di Sumatera Selatan,” tambah Herman Deru.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Herman Deru mengharapkan berbagai  kejuaraan bowling diselenggarakan di Sumsel.

“Karena kita yakin berbagai kejuaraan yang digelar di Sumatera Sekatab akan mampu melahirkan para atlet  bowling prestasi. Sekaligus kita merubah maindset masyarakat bahwa olahraga bowling bukan  olahraga eksklusif,” tandasnya.

Ketua PBI Sumsel, Hj RA Anita Noeringhati mengatakan olahraga di Sumsel menjadi destinasi sport tourims sehingga kegiatan bowling ini terus digalakan di Sumsel.

“Alhamdulillah event Leanpuri Cup dan Prapon sudah digelar dan berjalan dengan baik yang dimulai dari 17 sampai 30 Juli 2023,” katanya.

Editor : Admin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *