Sumsel

Pemkot Palembang Raih Capaian Kinerja Terbaik ke 7 Se Indonesia

×

Pemkot Palembang Raih Capaian Kinerja Terbaik ke 7 Se Indonesia

Share this article

 

KORDANEWS-Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang mendapatkan peringkat tujuh nasional dan kokoh di peringkat pertama di Provinsi Sumatera Selatan dalam keberhasilannya melaksanakan penyelenggaraan pemerintahan daerah dengan capaian kinerja yang membanggakan.

Hal ini berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 100.2.1.7-6646 Tahun 2023 yang berkaitan dengan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Provinsi dan Kabupaten/Kota Tahun 2022. Dengan raihan skor dan status kinerja tinggi.

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa akan menerima penghargaan Tanda Kehormatan Samkaryanugraha berupa Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha dari Mendagri sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. LPPD merupakan laporan wajib yang disampaikan oleh Pemerintah Daerah kepada Pemerintah Pusat tentang capaian kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah.

Data capaian LPPD Kota Palembang pada tahun 2023 terhadap penilaian LPPD Tahun 2022 yaitu 3,4541 dengan status tinggi menduduki peringkat 7 nasional dari 93 Kota se-Indonesia dan peringkat 1 se Sumatera Selatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *