Dia juga mengapresiasi semua pihak baik itu kepala OPD, Bupati, Walikota serra Forkopimda, BUMD dan BUMN yang telah bekerja keras memperbaiki perekonomian dan memajukan pembangunan daerah.
“Rilis BPS ini penting sebagai bahan kita untuk evaluasi kinerja selama ini. Tanpa evaluasi kita tentu tidak bisa mengikuti kinerja dan ini juga penting sebagai dasar kita mengambil kebijakan kedepan,” ucap Fatoni.
Menurut Fatoni gerakan penanganan inflasi serta gerakan operasi pasar murah secara serentak perlu dilakukan agar manfaatnya lebih terasa. Dia mengimbau Bupati/Walikota melakukan hal serupa di daerah masing-masing sehingga masyarakat mampu membeli harga sembako murah.
“Pasar murah ini sudah kita lakukan setiap hari Senin, Selasa dan Kamis. BUMD, BUMN dan swasta juga silakan gelar agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan dengan harga yang terjangkau,” jelasnya.
Dalam menekan laju inflasi, Pemprov tak hanya menggelar operasi pasar murah namun juga menghadirkan Toko Kebutuhan Bahan Pokok (Toko Kepo). Toko tersebut dibuka setiap hari dengan menyediakan bahan sembako dengan harga lebih murah dari pasaran. Fatoni mengimbau Toko Kepo juga dihadirkan di tiap Kabupaten/Kota di Sumsel.
Editor : Admin













