Sumsel

Ekonomi Provinsi Sumsel Tumbuh Kuat pada Tahun 2023

×

Ekonomi Provinsi Sumsel Tumbuh Kuat pada Tahun 2023

Share this article

Wahyu mengatakan rilis pertumbuhan ekonomi Triwulan IV itu merupakan akumulasi secara tahunan 2023. Pertumbuhan tersebut meliputi quartal to quarta (q to q), year on year (y to y) dan cumulative to cumulative ,( c to c).

Menurut Moh Wahyu Yulianto angka pertumbuhan ekonomi di level 5,08 sudah cukup bagus dibandingkan nasional 5,05 persen. Jika dibreakdown lagi per Provinsi, posisi Sumsel bahkan berada tertinggi ke-12 di Indonesia.

“Artinya banyak daerah yang pertumbuhannya di bawah itu,” jelasnya.

Lebih jauh, Wahyu mengatakan kondisi ekonomi bukan hanya kinerja regional tapi secara nasional karena saat ini pasar sudah sangat terbuka. Apa yang ada di Sumsel menurutnya juga dipengaruhi provinsi lain juga internasional apalagi Pemprov Sumsel mampu mengekspor.

“Ekspor ini tantangannya terutama untuk komoditas ekspor ini seperti tambang batubara apalagi kedepan ada kebijakan mengurangi karbon. Kedepan tambang akan semakin berkurang maka sektor lain diharapkan perannya dapat diperbesar,” jelasnya.

Di lokasi yang sama, Sekda Provinsi Sumsel S.A. Supriono bersyukur atas capaian pertumbuhan ekonomi Sumsel yang melampui nasional. Untuk itu dia mengajak seluruh elemen masyarakat terutama para pelaku usaha mendorong peningkatkan Produksi Domestik Regional Bruto (PDRB).

Editor : Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *