Sementara itu, Calon Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, menyampaikan terima kasih atas doa dan dukungan yang diberikan keluarga, tim, relawan, simpatisan serta seluruh masyarakat selama ini.
“Alhamdulillah kami segenap tim bersyukur, bahwa upaya ikhtiar, kerja keras, doa-doa orang yang selama ini telah memberikan dukungan,” kata Ratu Dewa, 28 November 2024.
Ratu Dewa juga berpesan agar seluruh relawan maupun simpatisan dapat bersama mengawal suara RDPS di KPU serta tetap menjaga suasana kondusif.
“Mari bersama bergandengan tangan mendukung Palembang ini lebih baik ke depan,” katanya.













