KORDABEWS-Jelang Kegiatan seminar sosialisasi imunisasi anak yang rencana akan digelar, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Sumsel temui Dewi Sastrani Ratu Dewa Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Palembang, melalui kegiatan audiensi di rumah dinas Wali Kota, Jalan Tasik Palembang, Selasa (27/5/2025).
Ketua IDAI Sumsel, dr Julius Anzar, Sp.A(K) dalam kesempatan tersebut, mengatakan bahwa pihaknya siap berkolaborasi langsung dalam kesuksesan tersebut. “Kami berharap dapat berkolaborasi dengan TP PKK dalam mensukseskan acara tersebut,” terang dr. Julius.
Dikatakannya, IDAI Sumsel siap dalam membantu peran serta TP PKK Kota Palembang. “Kami siap membantu di bidang kesehatan khususnya bagi anak – anak,” paparnya.
dr Julius juga menambahkan bahwa IDAI Sumsel juga siap terjun di Puskesmas guna membantu pelayanan kesehatan anak.
Menanggapi hal tersebut, Dewi Sastrani Ratu Dewa Ketua TP PKK Kota Palembang, juga mengatakan sangat siap berkolaborasi dengan IDAI karena peran TP PKK juga langsung bersentuhan dengan masyarakat dalam hal Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga.
“Kita sedang berusaha terus menurunkan angka stunting, nanti akan bekerja sama IDAI,” pungkasnya. (eh)
Editor : Admin













