“Kalian adalah cikal bakal pemimpin Sumsel ke depan. Gunakan kesempatan ini untuk mengembangkan potensi, belajar bertanggung jawab, dan saling menghormati sesama,” ujar Herman Deru dengan penuh keyakinan.
Suasana keakraban begitu terasa saat Gubernur duduk bersama para siswa, mendengarkan cerita mereka, serta membagikan pengalaman hidupnya sebagai pemimpin daerah.
Meski di bawah terik matahari, keceriaan siswa tak surut. Bahkan, kehadiran Gubernur seakan menjadi suntikan semangat yang membakar antusiasme mereka dalam mengikuti seluruh rangkaian acara.
Retret ini menjadi simbol penting dari upaya kolektif pemerintah dan masyarakat dalam mencetak generasi muda yang unggul, disiplin, dan berjiwa sosial. Hal ini sejalan dengan program prioritas pembangunan SDM yang selama ini digaungkan Pemprov Sumsel.
Gubernur berharap retret semacam ini bisa digelar lebih luas dan berkesinambungan. Ia percaya, pendekatan pendidikan berbasis karakter seperti ini akan berdampak besar dalam menciptakan pemimpin masa depan yang berintegritas dan bertanggung jawab.
“Bukan hanya akademik, tapi nilai-nilai kehidupan, kepemimpinan, dan kebersamaan juga harus diajarkan sejak dini. Itulah esensi pendidikan karakter,” pungkasnya.
Editor : Admin













