Headline

Bupati Toha Apresiasi Komite CSR Sungai Lilin Dukung Sukses Porprov XV Sumsel

×

Bupati Toha Apresiasi Komite CSR Sungai Lilin Dukung Sukses Porprov XV Sumsel

Share this article

Dalam kesempatan yang sama, Camat Sungai Lilin, Irfan Afriadi SIP MSi, melaporkan bahwa Komite Pembangunan CSR Kecamatan Sungai Lilin telah terbentuk dan mendapat dukungan dari 12 perusahaan. Bahkan, dukungan juga akan diperluas dengan melibatkan para subkontraktor.

“Kami menyatakan komitmen bahwa Kecamatan Sungai Lilin dan kecamatan tetangga siap menyukseskan pelaksanaan Porprov di Kabupaten Muba,” kata Irfan.

Ketua Komite Pembangunan CSR yang juga Koordinator Humas PT Hindoli, Apdila, menyampaikan bahwa saat ini pihaknya bersama perusahaan lainnya telah mulai menyiapkan infrastruktur pendukung Porprov, termasuk perluasan lapangan sepak bola dan pembangunan tribun penonton.

“Kami juga akan turut meningkatkan antusiasme masyarakat dengan memasang baliho dan spanduk promosi di berbagai titik strategis Kecamatan Sungai Lilin,” pungkas Apdila.

Turut hadir mendampingi diantaranya, Kepala Bappeda Muba Agus Arisman ST MT diwakili Kabid Penelitian dan Pengembangan Irma Santi Dewi ST, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Muba Herryandi Sinulingga AP diwakili Pranata Humas Ahli Muda Slamet Rianto SE MSi, serta jajaran Pengurus Komite Pembangunan CSR Kecamatan Sungai Lilin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *