“Karena kita sekolah hospitality, yang artinya kita dapat membantu apabila mahasiswa ditepati pada bidang-bidang jasa. Seperti penyambut tamu di bandara, juga pelayanan untuk menjamu makan untuk tamu kenegaraan. Kami siap, jadi hal-hal yang seperti itu kami untuk mensupport kesusksesan Asian Games,” ucapnya.
Apalagi ia mengungkapkan bahwa atlet-atlet yang akan datang dari berbagai Negara di Asian ke Palembang adalah wisatawan mancanegara, yang menjadi turis buat Poltekpar.
Untuk itu Zulkifli mengungkapkan, mahasiswa-mahasiswa Poltekpar akan sangat berkontribusi dan memberikan pelayanan bagus terhadap turis yang akan hadir.
“Tentunya yang dibantu mungkin bisa sebagai LO atau bisa penyelenggaraan event-event pembukaan atau penutupan yang berhubungan sekali dan erat dengan bidang kami yakni adalah mendidik melatih mahasiswa secara profesional agar memiliki jiwa hospitality atau jasa kepada pelanggan seperti itu. Demi menyukseskan ajang Asian Games di Palembang, “ungkapnya. (Ab)
Editor: Janu













