KORDANEWS – Band longtrip asal Kota Semarang ini, menamakan group merekaB Band 888, kini setiap malam akan tampil di Mansion Executive Club & KTV Jl. Soekarno-Hatta, Palembang.
“Group band kami ini terbentuk dari tahun 2013 pada 8 Agustus di Semarang yang mempunyai personil dari beberapa daerah di Indonesia seperti dari daerah Padang, Samarinda, Manado, Makassar, Jogja dan Semarang,” ungkap Al selaku leader Band 888 kepada kordanews.com.
“Nama dari tujuh personil band kami dengan masing-masing tugasnya yaitu Aya, Zico, Lia sebagai Vocalis, saya sendiri Al di (Keyboard), Eta (Gitar), Yandra (Bass) dan Singgih pegang alat musik (Drum),” jelasnya.
Band yang pernah tampil hampir ke semua kota-kota besar di Indonesia ini sebelum tampil di Mansion Palembang, terakhir tampil di Papua di Timika dengan kadang-kadang berganti-ganti personil.













