Sumsel

Sebagai PR Pemerintah, Kominfo Sumsel Sambut Baik Kunjungan Kerja Komisi I DPRD Banten

×

Sebagai PR Pemerintah, Kominfo Sumsel Sambut Baik Kunjungan Kerja Komisi I DPRD Banten

Share this article

Aplikasi Sumsel on Hand, berbasis android yang berisi informasi tentang Sumsel berikut data public services, lokasi obyek wisata dan lain-lainnya. sehingga diharapkan wisatawan maupun masyarakat Sumsel dapat memperoleh informasi tentang Sumsel dengan mudah.

Kemudian, Aplikasi Sumsel Care merupakan aplikasi berbasis android sebagai sarana pemerintah provinsi menerima pengaduan masyarakat tentang layanan publik dan OPD maupun permasalahan lain yang perlu segera ditindaklanjuti oleh Pemprov Sumsel.

Selanjutnya layanan Sumsel Smart Wifi merupakan sarana layanan yang disiapkan Pemerintah Provinsi Sumsel bekerja sama dengan PT. Telkom Indonesia dalam menyediakan shelter dan akses intenet gratis bagi masyarakat.

Sumsel Gov merupakan satu portal yang bertujuan untuk mengintegrasikan seluruh domain layanan publik OPD di lingkungan Pemprov Sumsel, sehingga masyarakat akan mendapatkan kemudahan informasi layanan publik dalam sistem one stop service.

Untuk mencounter hoax (berita miring) apalagi Hate Speech (ujaran kebencian), Sumatera Selatan membuat aplikasi Sumsel anti hoax dan lapor hoax yang bekerja sama (MoU) dengan Polda Sumsel dan kita juga menyiapkan ahli ITnya.

Di depan Komisi I DPRD Banten, Inanda memutar 2 video diantaranya persiapan video Asian Games 2018 dan Video Jakabaring Soprt City (JSC) yang terintegrasi. Menjawab tentang Asian Games 2018, Inanda mengatakan bahwa dana promosi Asian Games ada pada Inasgoc, maka untuk menggaungkan (demam) Asian Games Sumatera Selatan mengadakan parade Asian Games.

Dengan melibatkan masyarakat yang sudah dilaksanakan dan untuk selanjutnya sosialisasi Asian Games diadakan acara Fun Ride, ini adalah suatu kreasi.(REL)

editor : awan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *