KORDANEWS – Persaingan di dunia bisnis akan semakin ketat. Prasetiya Mulya
percaya bahwa faktor inovasi akan menjadi inisiatif yang dapat mendukung
kemajuan. Maka dari itu, untuk mengajak putra-putri terbaik daerah temukan
potensi diri dan ciptakan perubahan melalui inovasi, Universitas Prasetiya
Mulya menghadirkan acara bertajuk Prasetiya Mulya Open House 2018 dan
perkembangan teknologi dan informasi yang begitu masif saat ini mendorong perubahan di
berbagai bidang. Hal ini mengakibatkan gambaran karir di masa depan pun
penuh tanda tanya.
Barry C. Setiadi selaku Manager Marketing Universitas Prasetiya Mulya
kepada Kordanews menjelaskan, setiap daerah memiliki potensi dan keunikan
tersendiri yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan wirausaha.
Pengembangan tersebut dapat dioptimalkan dengan mendorong hadirnya beragam
inovasi.
“Prasetiya Mulya berharap melalui kegiatan ini dapat mendorong hadirnya
beragam inovasi dari putra-putri terbaik daerah, sehingga nantinya dapat
turut berkontribusi dalam pembangunan daerah,” jelas Barry.
Open House merupakan program yang dihadirkan untuk mewadahi para calon
mahasiswa dan orang tua dalam mengenal Prasetiya Mulya lebih dekat. Melalui
kegiatan ini para peserta bisa melihat gambaran karir di masa depan beserta
dengan beragam inovasinya, sehingga dapat memilih jurusan yang sesuai minat
mereka. Selain itu ditampilkan juga produk inovasi dari alumni dan
mahasiswa seperti Archwear, Rollover Reaction dan Clave.
Dikatakannya, program ini akan berlangsung di 11 kota besar di Indonesia,
diantaranya Pekanbaru, Medan, Makassar, Pontianak, Surabaya, Batam,
Semarang, Lampung, Malang, Bandung, dan Palembang.













