HeadlineSumsel

Bupati Musi Rawas Adopsi Program HD Saat Jabat Bupati OKU Timur

×

Bupati Musi Rawas Adopsi Program HD Saat Jabat Bupati OKU Timur

Share this article

KORDANEWS – Keberhasilan Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), H. Herman Deru ketika menjabat sebagai Bupati OKU Timur dua periode beberapa waktu silam akan dijadikan rujukan dan contoh dalam proses pembangunan di Kabupaten Musirawas.

Hal tersebut disampaikan Bupati Musirawas H Hendra Gunawan ketika memberikan sambutan dalam acara silaturahmai dan pembinaan Aparatur Pemerintah Kabupaten Musirawas yang dihadiri langsung oleh orang nomor satu di Sumsel, Sabtu (15/12).

“Kita akan adopsi dan belajar banyak dengan Bapak Gubernur ketika menjadi bupati OKU Timur dua periode,” ujarnya.

Selain itu, menurutnya, bahwa sejumlah  program yang telah diadopsi diantaranya menggalakan penarikan zakat melalui Basnaz, “Selain itu akan mewujudkan Musirawasa lumbung pangan Sumsel. Hasil dari panen beras ini nantinya juga akan di bagikan kepada para pegawai sebagai bentuk reward, “katanya.

Untuk diketahui Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru dan rombongan, Sabtu (15/12) melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Musirawas.

Kunker HD kali ini didampingi Bupati Musirawas H Hendra Gunawan, serta sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemprov Sumsel dan Kabupaten Musirawas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *