Adapun tim medis yang berangkat tersebut merupakan tim Emergency Medical Response Team (EMRT) RSUD Sekayu terdiri dari 2 Dokter Spesialis, 3 Dokter Umum dan 5 Perawat. Adapun dokter RSUD Sekayu yang menjadi relawan yakni diantaranya dr Hendra Cipta, SpB (Spesialis Bedah), dr Erty Sundarita, SpPG (Spesialis Penyakit dalam), dr A Syaukat, dr Yurike, dr Alif Alfiansyah, Bambang Irawan AmRo Ns, A Kurniawan SKep, Nizar AmKep, Jonal Harnain AmKep, dan Ikang Fauzi AmKep.
“Keberadaan kita ke Banten nantinya akan menyisir korban-korban yang belum mendapatkan pengobatan dan penindakan,” ujar Ketua Tim Medis EMRT RSUD Sekayu, dr Hendra Cipta SpB. (Selaku Ketua Tim Layanan)
Lanjutnya, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan tim medis yang menjadi relawan di Banten untuk membawa obat-obatan yang dibutuhkan. “Nanti tim akan kita bagi, untuk menangani satu-persatu pasien yang luka-luka dan mengalami patah tulang,” tuturnya.













