PeristiwaSumsel

Besok Pengumuman Peserta SBD Muba yang Lulus

×

Besok Pengumuman Peserta SBD Muba yang Lulus

Share this article

KORDANEWS – Setelah dimulai tahapan seleksi pada 12-14 Desember lalu, peserta yang mengikuti seleksi Sarjana Bina Desa (SBD) di bumi Serasan Sekate tinggal menunggu hasil pengumuman tes wawancara yang akan diumumkan pada 2 Januari 2019 mendatang.

Sebelumnya pelaksanaak tes wawancara SBD Muba silakukan pada 28-29 Desember 2018 di LP2M UIN Raden Fatah Plembang.

Tercatat, dari 121 peserta yang ikut dalam seleksi SBD Muba ini tinggal 76 peserta lagi yang mengikuti hingga tes wawancara, sebagaimana diketahui akan ada 30 peserta SBD nantinya yang akan diterima dan akan ditempatkan di 15 Kecamatan di Muba.

“2 Januari 2019 pengumuman SBD yang lulus akan diumumkan, ada 30 peserta nantinya yang akan direkrut untuk menjadi SBD yang tersebar di seluruh Kecamatan di Muba,” ungkap Kabag Kesra Pemkab Muba, Opi Palupi.

Lanjutnya, berbeda dengan tahun sebelumnya untuk SBD tahun 2019 nanti akan ada dua SBD yang tersebar di setiap Kecamatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *