KORDANEWS – Warga Kelurahan Sari Bungamas kedatangan petugas dari UPTD Puskesmas Pagaragung, tujuanya membagikan Kartu Lahat Sehat di Postu (Pos Pembantu) Kesehatan, Rabu (9/1).
Sri Ekowati (23) warga Sp 6 Sari Bungamas RT 4 RW 1 yang mendapat kartu tersebut merasa senang karena sangat membantu.
“Alhamdulillah bisa membantu dalam hal kesehatan,” katanya.
Sementara itu, Burlian Yandel, Lurah Sari Bungamas menjelaskan bahwa warga yang mendapat kartu berobat gratis baru 1.349 jiwa dari 3.000 jiwa lebih. “Itu berarti belum mencapai setengahnya,” ujarnya.













