KORDANEWS – Menghadapi persaingan mall yang semangkin ketat di Kota Palembang, salah satu tempat pusat pembelanjaan di kota empek-empek memberikan fasilitas terbarunya, Palembang Indah Mall (PIM) bakal menghadirkan nuansa kuliner yang fantastic yang diberi nama Nakemano, mengusung tema Hang Out Place Disini Ado Galo yang bakal dilaunching dalam waktu dekat.
Ongky selaku management Palembang Indah Mall (PIM) kepada beberapa media di Kota Palembang mengatakan “Dalam waktu dekat ini, kami bakal menghadirkan nuansa kuliner yang pertama kali ada di Kota Palembang sebagai tempat kumpul dan bercengkrama anak-anak muda dan keluarga di kota pempek ini” ungkapnya (15/04).













